Monday, October 30, 2017

Berkenalan dengan Internet dan Intranet

*  Pengertian Internet dan Intranet

a)   INTERNET (interconnected network)

Istilah internet berasal dari bahasa Latin “ inter” yang artinya “ antara“. Internet yang merupakan singkatan dari “ interconnected network” yang memiliki pengertian hubungan komputer dengan berbagai tipe membentuk jaringan yang mencakup seluruh dunia melalui jalur telekomunikasi,seperti telepon dan satelit ( jangakauannya luas ). Jadi internet merupakan sekumpulan komputer yang terhubung menjadi satu dalam sebuah jaringan komputer di seluruh dunia tanpa batas teritorial, hukum, dan budaya.

Misalnya, jika suatu komputer yang terhubung dengan jaringan internet dapat digunakan untuk berkomunikasi maupun bertukar data/informasi dengn pengguna lain. Jadi dengan menggunakan internet, seseorang bisa mengakses berbagai informasi dari berbagai tempat kapanpun dan dimanapun seseorang berada.















Begitulah ilustrasi/gambaran dari jaringan internet.
b)  INTRANET  (intraconnected network)
Selain internet, ada juga sistem komunikasi jaringan yang disebut dengan Intranet (Intraconneccted Network). Jaringan ini merupakan perkembangan dari LAN (Local Area Network ). Berbeda dengan internet, jika ditinjau dari segi jangkauannya, daerah jangkauan intranet sangat terbatas. Aplikasi dan informasi yang berasal dari jaringan intranet ditujukan hanya untuk kalangan tertentu dalam suatu perusahaan atau lembaga. Jadi, intranet dapat diartikan sekumpulan komputer yang terhubung menjadi satu dalam suatu jaringan komputer dalam lingkup atau wilayah tertentu.

Intranet biasanya bisa kita temukan di kantor, perusahaan, dan lembaga. Melalui Intranet, perusahaan dapat membagikan informasi untuk seluruh karyawannya tanpa diketahui oleh pihak lain, karena pengguna internet di luar perusahaan tidak bisa mengakses intranet suatu perusahaan penyebar informasi.
 






ILUSTRASI INTRANET
 







  

Perbedaan Internet dan Intranet terletak pada jangkauannya. Internet jangkauannya sangat luas, sedangkan Intranet jangkauannya sangat terbatas (dalam wilayah tertentu).



Internet dan Intranet mempunyai peran penting dalam sistem komunikasi dan informasi pada era globalisasi ini. Kita dapat melihat, mengambil, bahkan memiliki informasi tersebut kapan saja dan dari mana saja melalui internet. Kita juga bisa melakukan jual beli secara online. Selain itu suatu perusahaan atau lembaga dapat berbagi informasi untuk karyawannya tanpa perlu khawatir informasi itu bocor dengan teknologi intranet

Berikut ini saya akan memberitahu persamaan dan perbedaan Internet dan Intranet.

A.  Persamaan

1)      Keduanya sama - sama memerlukan sebuah file server.
2)      Adanya client yang saling berhubungan.
3)      Menggunakan protocol internet (TCP/IP).
4)      Menggunakan perangkat lunak berupa sistem operasi,browser,dan aplikasi.
5)      Dapat memberikan layanan e – mail, transfer file, diskusi, chatting, WWW, dan search engine

B.  Perbedaan

NO
INTERNET
INTRANET
1
Tidak memerlukan sebuah identifikasi pengguna dan password.
Memerlukan identifikasi pengguna dan password.
2
Dapat mengakses semua informasi yang ingin diketahui dan dibutuhkan.
Hanya dapat mengakses informasi sesuai kebutuhan.
3
Informasi yang diperoleh bersifat umum.
Informasi yang diperoleh umumnya bersifat khusus.
4
Internet tidak dapat mengakses intranet.
Intranet dapat mengakses internet.
5
Jaringan yang digunakan LAN,MAN,WAN.
Jaringan yang digunakan LAN.
6
Kecepatannya tergolong tinggi.
Kecepatannya sangat tinggi.
7
Area kerja lebih luas (dunia internasional).
Area kerja bersifat lokal (tanpa dihubungkan internet), hanya lingkup perusahaan saja.